Subscribe

Popular Posts

Flickr Images

Like us on Facebook

Skip to main content

Lontong Balap

Selama ini cuma denger namanya aja gak terlalu penasaran sih, cuma pengen tahu aja rupa dan rasanya gimana. Sampai pada akhirnya ada orang yang jualan di Mojosari. Saya pun menghampiri. Mencoba memesan satu porsi.

Lontong Balap
Awalnya saya menduga Lontong Balap itu seperti tahu lontong dengan bumbu kacang. Setelah pesanan tersaji dugaan saya keliru, ternyata Lontong Balap itu berupa lontong dan tahu dengan kecambah menggunung yang menutupi seluruh bidang piring dan berkuah.

Kalau biasanya kecambah itu merupakan bahan tambahan, pada Lontong Balap ini sudah seperti bahan utama. Dominan.
Penjual Lontong Balap
Saat membayar dan mendekat ke penjual. Ada dandang yang terisi penuh dengan kecambah dan kuah yang mengepul.

Haruskah saya bilang kalau Lontong Balap ini enak? Sebenarnya sih biasa aja, tapi saya habiskan juga, dari pada mubazir.

Comments