Subscribe

Popular Posts

Flickr Images

Like us on Facebook

Skip to main content

Jazz Goes to Kampung at Kampung Cempluk Festival 2013

Sore-sore baru ingat kalo ada Jazz Goes to Kampung di acaranya Kampung Cempluk Festival 2013 di Desa Kalisongo, Malang. Malamnya saya langsung berangkat kesana, karena saya pengen larut dalam meriahnya alunan musik jazz. 
 
Sampai di sana, suasana kampung sangat terasa. Saya jadi teringat masa kecil saya ketika di kampung saya ada acara semcam wayang, ludruk, atau orkes melayu. Banyak penjual mainan dan jajanan dipinggir jalan, gak terlalul kepinggir juga sih soalnya jalannya juga sempit, lebih tepatnya tengah jalan.
 
Saya langsung mencari-cari panggung tempat musik jazz ditampilkan. Saya kira akan ada satu panggung besar yang akan menampilkan performance para musisi jazz. Eh ternyata ada tiga panggung yang tersebar di sudut kampung. 

Panggung pertama yang saya temui, ada di perempatan jalan. Malamnya, Tanimaju manggung di sini.
 Karena saat itu Tanimaju belum tampil, jadi saya tinggal untuk jalan-jalan saja. Saya masih ketemu dengan banyak penjual mainan dan jajanan tradisional. 
Kemudian saya terus berjalan dan ketemu dengan panggung yang lebih besar lagi, panggung inilah yang dipakai untuk menampilkan Jazz Goes to Kampung. Tapi, pas saya lewat sana, tidak ada apa-apa di sana, mungkin masih persiapan. Trus, daripada bengong disitu, akhirnya saya meneruskan jalan-jalan, menyusuri jalanan Dusun Sumberjo, Desa Kalisongo, Malang.

Diujung jalan, saya ketemu dengan panggun lain yang ternyata pas saya nyampek situ, ada teman saya sendiri yang sedang perform akustikan dengan bandnya.

Gak sengaja ketemu teman saya sendiri disini, kebetulan juga dia sedang tampil di panggung yang sederhana, saya biasa memanggilnya Kendowor.
 Selepas penampilan teman saya, saya menyapanya kemudian pindah ke panggung yang akan menampilkan musisi jazz. Benar saja, ketika saya sampai, musik jazz sedang dimainkan. Ada banyak band dan musisi yang tampil, masing-masing membawakan dua lagu. Sayangnya, pas sampai kosan dan ngetik posting ini, saya dah lupa nama band mereka semua. Ini ada beberapa foto yang sempat saya jepret.

Panggung berada di pekarangan rumah salah satu warga, mungkin dilain waktu, tempat ini bisa jadi kebon. Dan ini adalah salah satu band yang sedang perform, saya lupa namanya.

Band lainnya dengan performance yang tak kalah apik, pokoknya saya suka semua yang tampil malam ini. Saya juga lupa nama bandnya. Maaf, ingatan saya gak seperti gajah.
Masih banyak lagi sebenarnya band yang tampil, tapi hanya itu yang bisa saya sampaikan, terkait kemampuan kamera dan menulis yang terbatas. Oh ya, rencananya besok saya mau kesana lagi, mau nyicipin jajanan yang ada di sana. Tadi gak sempet, cuma bisa nyicipin cilok aja. Jadi besok abis dari sana saya akan ceritain lagi jajanan yang ada di sana, sekalian sama foto-fotonya.
 
Satu lagi, hampir lupa, Kampung Cempluk Festival 2013 ini berlangsung dari tanggal 23 sampek 28 September 2013. Jadi, kalo ada yang belum kesana, masih ada waktu. Info lebih lanjut, cari aja di internet!

Comments